TopBottom

Sejarah

Visi, Misi, dan Moto

Tenaga Pendidik dan Kependidikan

Sarana

Jurusan

Kalender Pendidikan

Jadwal Pelajaran

OSIS dan Ekskul

OSIS dan Ekskul

OSIS dan Ekskul

Kepala MAN Tanah Grogot: Selamat dan Sukses Atas Website's MAN Tanah Grogot.

Bismillahirrahmanirrahim.

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam, Shalawat dan salam bagi junjungan Nabi Muhammad SAW.

Seiring perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, maka MAN Tanah Grogot mencoba untuk berkreasi dan berinovasi dalam pembuatan website Madrasah

Website ini diperuntuk bagi siswa dan orang tua/wali siswa sebagai sarana pencarian informasi yang berkaitan dengan proses belajar mengajar di MAN Tanah Grogot

Tanah Grogot, 16 April 2010

Kepala MAN Tanah Grogot,

Drs. H. ABD. HAMID

Posted by mantgt at Rabu, 14 April 2010
Share this post:
Ma.gnolia DiggIt! Del.icio.us Yahoo Furl Technorati Reddit


MAN TANAH GROGOT AKAN MEMBUKA JURUSAN AGAMA

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tanah Grogot mengadakan pelepasan siswa-siswi kelas XII jurusan IPA dan IPS di gedung Awa Mangkuruku Tanah Grogot pada tanggal 10 April 2010.
Bupati Paser H. M. Ridwan Suwidi dalam sambutan tertulisnya yang di bacakan oleh Asisten II Hj.Herawati, SE bahwa Pemerintah Kabupaten Paser telah mengirimkan dan memberikan bea siswa kepada alumni SLTA untuk kuliah di luar daerah.
Sampai saat ini, Pemerintah Kabupaten Paser telah mengirimkan dan memberikan bea siswa lebih dari 800 (delapan ratus) alumni SLTA ke Balikpapan, Samarinda, Sulawesi dan Jawa. Sebagian besar telah pulang dan mendapatkan pekerjaan.” ungkapnya.
Oleh karena itu Bupati Paser mengharapkan kepada siswa-siswi MAN Tanah Grogot untuk selalu mencari informasi dan menggunakan kesempatan yang telah di berikan oleh Pemerintah Kabupaten Paser.
Bupati Paser mengharapkan agar para siswa-siswi memilih kuliah jurusan yang pro pasar artinya yang banyak di perlukan di daerah. Di Kabupaten Paser saat ini di perlukan sarjana-sarjana di bidang pendidikan dan kesehatan.
Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paser Drs.H. Farhanuddin mengharapkan agar siswa-siswi MAN Tanah Grogot agar siap menerima tongkat estafet di Kementerian Agama Kabupaten Paser karena semua pegawai akan mengalami pensiun.
Farhanuddin lebih lanjut menjelaskan bahwa keberhasilan pendidikan adalah tergantung pada 3 komponen yaitu kemampuan anak, bimbingan guru, bimbingan dan dorongan orang tua dan pengaruh lingkungan.
Lingkungan sangat berpengaruh, di zaman sekarang sangat besar pengaruh tehnologi, yaitu tv, video, play station dan internet. Orang tua hendaklah selalu mengawasi dan mengarahkan putra - putrinya mengutamakan belajar “. ungkapnya.
Farhanuddin mengharapkan para siswa-siswi menjadi siswa-siswi yang canggih dengan cara meningkatkan kecerdasan, haus ilmu, sabar dan tahan menjalani proses.
Di lain pihak Kepala MAN Tanah Grogot Drs.H.Abd Hamid menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Paser yang telah membantu MAN Tanah Grogot.
Abd.Hamid lebih lanjut mrnjelaskan bahwa tahun pelajaran baru akan membuka jurusan agama.
Insya Allah tahun ajaran 2010/2011, kami akan membuka jurusan keagamaan, sehingga MAN Tanah Grogot akan mempunyai jurusan IPA, IPS dan jurusan Agama.” jelasnya dengan optimis.


Edialnya, katanya, Madrasah Aliyah mempunyai jurusan agama karena Madrasah Aliyah dasarnya adalah agama.
Abd.Hamid juga bercita-cita membuka jurusan bahasa, tetapi kendalanya MAN Tanah Grogot belum mempunyai guru bahasa Jerman dan guru bahasa Mandarin.
Abd.Hamid lebih lanjut menjelaskan bahwa dewan guru telah maksimal dalam mengantarkan siswa-siswi menjelang ujian dengan mengadakan les tiap hari.
Abd.Hamid juga memberikan tip keberhasilan dalam belajar yaitu belajar bersungguh-sungguh,jangan berdusta dan jangan berbohong kepada orang tua, hormat kepada guru, berdo’a dan tawakal.
Di akhir sambutannya, Abd.Hamid berpesan kepada siswa-siswi paska ujian.
Insya Allah tanggal 26 atau 27 April adalah pengumuman ujian, bagi yang lulus maka lakukan sujud syukur, dan bagi yang tidak lulus jangan putus asa karena masih ada ujian ulangan.” guraunya dengan tersenyum dan di sambut dengan ketawa para hadirin.
Tetapi saya selalu berharap dan selalu ber doa semoga anak-anak sekalian lulus seratus persen.” doanya dan di ikuti aamin oleh para hadirin.
Sementara ketua komite MAN Tanah Grogot dan sekaligus mewakili wali murid H. Ahmad Sidondo, S.Pdi menyampaikan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah mendidik putra-putrinya selama 3 tahun dan memohon ma’af atas semua kesalahan putra-putrinya.
Sidondo juga mengharap kepada para siswa-siswi untuk meneruskan ke Perguruan Tinggi.
Saya harap kepada anak-anakku agar meneruskan ke Perguruan Tinggi, minimal sama dengan gurunya, kita harapkan lebih tinggi dari gurunya, kalau sama dengan gurunya berarti tidak ada peningkatan, itu hanya jalan di tempat.” ungkapnya.
Acara di akhiri dengan salam perpisahan dari Asisten II , Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paser, kepala MAN, dewan guru dan TU MAN dengan linangan air mata para siswa-siswi.
Acara pelepasan di hadiri oleh dewan guru, TU, orang tua siswa kelas 12 dan seluruh siswa kelas X dan XI. Acara hiburan diisi oleh dewan guru dan siswa-siswi dengan memdendangkan lagu-lagu dangdut dan lagu pop yang diiringi dengan electon.



0 komentar:

Posting Komentar